Kini kamu bisa dengan mudah menghasilkan uang secara online menggunakan akun Twitter dan Instagrammu.
Flattr adalah sebuah startup baru yang berdiri pada tahun 2010 oleh Linus Olsson dan Peter Sunde.
Dengan menggunakan aplikasi Flattr, kamu bisa mendapatkan uang dari Twitter’s Favorite, Instagram’s Likes dan cara sejenis dari sebagian social media yang saat ini sedang populer.
Menghasilkan Uang Lewat Flattr
Flattr memungkinkan penggunanya untuk memasukan uang ke accountnya dan menggunakannya untuk memberi tip kepada content creator (pencipta konten) yang menurut mereka karyanya pantas dihargai dengan cara mengklik tombol di situs mereka.

Cara Kerja Flattr
- Daftar di website Flattr dan melakukan donasi secara berkala (bayar) setiap bulan ke dalam akunmu.
- Gunakan akun social mediamu seperti biasa, Like atau jadikan Favorite apa saja yang kamu suka di Facebook, Twitter, Instagram, SoundCloud, 500px, Vimeo, Flickr, App.net dan Github.
- Diakhir bulan, donasimu akan dibagi antara konten orang-orang yang kamu like tadi.
- Untuk mengkalim uangnya (tent saja ada potongan 10% untuk Flattr), orang yang kontennya kamu like tadi harus juga sebagai member Flattr.
Flattr ini sebagai cara kita memberi ucapan terima kasih kepada pemilik konten (gambar, artikel, dll) yang kita share karena konten mereka bermanfaat. Diharapkan orang akan berlomba-lomba menciptakan konten yang original, menarik dan bermanfaat untuk orang lain supaya dapat tips banyak.
Sayangnya hanya sesama member Flattr yang bisa memberikan tips dan untuk mengambil uangnya.
Berikut beberapa creator yang sudah join Flattr, antara lain wikipedia, open street map, gimp dan faminist frequency.

Comments are closed.