Blogwalking demi Backlink

Belajar SEO emang nggak ada habisnya. Hampir semua cara-cara white SEO sudah saya coba. Mulai dari optimasi konten/isi artikel dengan aturan ON PAGE SEO, bikin article marketing, bikin video promosi (walaupun jelek), promosi lewat adwords, promosi lewat facebook, dll.

Disini saya bukan mau mengeluh, melainkan bagi-bagi tips mencari backlink melalui blogwalking.

Alasan membuat blogpost ini:

  • Sebel sama orang yang spamming blog demi mencari backlink dengan menggunakan software macam scrapebox
  • Kelihatan banget orang bule kalau nyepam
spam blog commenting
Contoh blog comment spam

Sebenarnya saya sendiri tipe orang yang males blogwalking dan baca blog orang, khususnya orang bule. Lebih sebel lagi pas udah scroll panjang ke bawah, eh nggak ada opsi buat ninggalin Name/URL blog, bisanya login pake google account. Sebel!

Lebih suka blogwalking ke blog bahasa indonesia dan bener-bener komentar sesuai dengan isi blog tesebut. Cuma sudah jarang blogwalking sekarang.. sibuk ngurus olshop.

Tapi saya punya cara bagaimana bisa mendapatkan backlink dari blogwalking dengan manusiawi tanpa ketahuan kalau sebenarnya kita lagi nyepam.

Baca Juga:  Cara Menutup Kartu Kredit dengan Mudah dan Cepat

Untuk bisa blogwalking sampai ratusan kali, kamu perlu menentukan keyword blog yang kamu cari. Pastikan tema blognya sama, sehingga kamu bisa komentar tinggal copy paste tapi nggak melenceng jauh dari isi blogpostnya. Kalau apa yang kamu komentari beda dengan isi blog, pasti deh kamu dianggap sedang spamming.

contoh: target komentar di blog yang membahas tentang SEO.

Tinggalkan jauh-jauh berkomentar di blog dengan platform wordpress. Karena pengalaman saya, baru beberapa kali komentar eh sudah masuk perangkap spamnya akismet.

1. Login ke google accountmu
2. Ketik di google: on page SEO + Blogspot.com Pilih range time misal tgl 26-28 november 2013 dan pilih opsi Blogs.

on page seo
on page seo

3. Siapkan template komentar yang sopan, agak panjang dan tidak terkesan nyepam.

Contohnya:

Wow
Makasih banyak artikel tentang SEO, sangat berguna. Semoga orang-orang awam sepertiku juga tercerahkan setelah membaca artikelmu.

Salam kenal,
Nama Blogmu

Itu tadi contoh dalam bahasa indonesia,, jadi kamu nyarinya ya blog berbahasa indonesia saja. Kalau blognya bahasa inggris, ya kamu komentarnya pake bahasa inggris.

Atau paling gampang ya ya ngomong “Pertamax…” di blog bahasa indonesia. Hehehe..

Baca Juga:  Software Harvest E-Mail, Crack, Serial Number, Coupon Code Discount

Jangan sampe kayak orang ini,, komentarnya sih sopan tapi kelihatan banget dia sedang nyari backlink gara-gara dia pakai bahasa inggris. Lagian, komentarnya general dan nggak nyambung sama konten blog.

Template komentar yang telah kamu buat tersebut kamu copy paste setiap kali blogwalking.

4. Kalau memungkinkan berkomentar menggunakan Nama/URL blog kamu, ya pakai itu saja. Tapi kalau enggak ya apakai google accountmu. Setidaknya kamu sudah meninggalkan jejak URL tapi dengan sopan.

Catatan tambahan:
Blogspot/blogger membatasi jumlah komentar per hari, saya nggak tau pasti jumlahnya berapa, yang pasti kurang dari 250 komentar. Lakukan blogwalking keesokan harinya sampai goal utamamu tercapai.

Untuk lebih lengkapnya.. bisa merujuk ke sini

http://www.carabelajarseo.org/tips-cara-mendapatkan-backlink-blog-komentar-dari-website-yang-berkualitas/

Untuk resultnya.. biasanya sih setelah seminggu baru nambah backlink di Alexanya. Dengan cara blogwalking seperti ini bisa lebih menghemat waktu dan pastinya semua jejak yang ditinggalkan nggak dianggap spam, jadi usahanya nggak sia-sia. Selamat mencoba.

You May Also Like